Selasa, 13 November 2012

1. Input/Output Unit

1. Input/Output Unit

Sistem bus.
Bus adalah Jalur komunikasi yang dibagi pemakai Suatu set kabel tunggal yang digunakan untuk menghubungkan berbagai subsistem. Karakteristik penting sebuah bus adalah bahwa bus merupakan media transmisi yang dapat digunakan bersama. Sistem komputer terdiri dari sejumlah bus yang berlainan yang menyediakan jalan antara dua buah komponen pada bermacam-macam tingkatan hirarki sistem komputer.
Suatu Komputer tersusun atas beberapa komponen penting seperti CPU, memori, perangkat Input/Output. setiap computer saling berhubungan membentuk kesatuan fungsi. Sistem bus adalah penghubung bagi keseluruhan komponen computer dalam menjalankan tugasnya. Transfer data antar komponen komputer sangatlah mendominasi kerja suatu computer. Data atau program yang tersimpan dalam memori dapat diakses dan dieksekusi CPU melalui perantara bus, begitu juga kita dapat melihat hasil eksekusi melalui monitor juga menggunakan system bus.

sumber : http://idhoyidola.blogspot.com/2012/10/pengertian-sistem-bus-komputer.html


Standar input/output interface.
kebutuhan bus I/O berkecepatan tinggi dan semakin cepatnya prosesor saat ini yang mencapai 1 GHz, maka perlu diimbangi dengan bus berkecepatan tinggi juga. Bus SCSI dan PCI tidak dapat mencukupi kebutuhan saat ini. Sehingga dikembangkan bus performance tinggi yang dikenal dengan FireWire (P1393 standard IEEE). P1394 memiliki kelebihan dibandingkan dengan interface I/O lainnya, yaitu sangat cepat, murah, dan mudah untuk diimplementasikan. Pada kenyataan P1394 tidak hanya popular pada system computer, namun juga pada peralatan elektronik seperti pada kamera digital, VCR, dan televise. Kelebihan lain adalah penggunaan transmisi serial sehingga tidak memerlukan banyak kabel.

sumber : http://idhoyidola.blogspot.com/2012/10/pengertian-sistem-bus-komputer.html 


Pengaksesan peralatan input/output.
Pengolahan Perangkat Input/Output merupakan pengolahan perangkat lunak yang mengatasi penggunaan perangkat masukan dan keluaran. Pengelolaan perangkat I/O merupakan aspek perancangan sistem operasi yang terluas karena beragamnya peralatan dan begitu banyaknya aplikasi dari peralatan-peralatan itu.
Manajemen I/O mempunyai fungsi, di antaranya:
·                 Mengirim perintah ke perangkat I/O agar menyediakan layanan.
·                 Menangani interupsi peralatan I/O
·                 Menangani kesalahan pada peralatan I/O
·                 Memberi interface ke pemakai.
Berdasarkan sasaran komunikasi, klasifikasi perangkat I/O atau divice dibagi menjadi beberapa tipe. Tipe-tipe device secara umum dibagi menjadi device penyimpanan (disk, tape), transmission, device (peralatan yang cocok untuk komunikasi dengan peralatan-peralatan jarak jauh seperti modem) dan human-interface device (Peralatan yang terbaca oleh manusia seperti keyboard, mouse). Device- device tersebut dikontrol oleh instruksi I/O. Alamat-alamat yang dimiliki oleh device akan digunakan oleh direct I/O instruction dan memory-mapped I/O .
Klasifikasi lain yang dapat dilakukan terhadap peralatan I/O adalah berdasarkan unit transfer yang dilakukan perangkat I/O, yaitu sbb:
a) Perangkat berorientasi blok (block-oriented devices) Peralatan mentransfer dari dan ke  peralatan dengan satuan transfer adalah satu blok (sekumpulan karakter) yant telah ditentukan.
b) Perangkat berorientasi aliran karakter (character-oriented devices) Peralatan mentransfer dari dan ke peralatan berupa aliran karakter.

sumber :  http://blog.ub.ac.id/titovalm/2012/05/management-input-output/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar